Sunday, January 31, 2010

SEO Tips Untuk Blogger

SEO Tips Untuk Blogger. Membuat blog adalah salah satu cara termudah untuk mencari uang di internet. Membuat blog dengan blogger adalah salah satu pilihan yang terbaik karena blogger adalah milik Google sehingga mudah untuk membuat blog Anda terindex. Tetapi walaupun blogger adalah milik Google, ternyata blogger tidak sepenuhnya optimal. Beberapa hal harus dilakukan untuk membuatnya lebih mudah dikenali oleh Google.

Salah satu yang harus diubah dari format standard blogger adalah penempatan judul halaman. Jika Anda belum merubah formatnya, maka yang ditampilkan oleh blogger ketika Anda membaca artikel adalah
Nama Blog Anda - Judul Artikel Anda
Mengapa salah? karena Google sendiri hanya melihat judul tersebut kurang lebih hanya 80 karakter saja. Jika Anda memiliki artikel yang ingin Anda promosikan, ma Google hanya akan membacanya sebagian saja. Kecuali jika nama blog Anda pendek, tapi kembali lagi jika Anda ingin memaksimalisasi blog Anda untuk SEO, gunakan nama yang berisi kata kunci. Seperti Anda lihat sendiri nama blog saya adalah "Bagaimana cara mencari uang di internet". Ketika Anda membaca Artikel ini, Judulnya akan berubah hanya menjadi SEO Tips Untuk Blogger dan saya menghilangkan nama blognya dengan tujuan untuk memaksimalisasi Artikel ini saja.

Berikut ini yang saya lakukan pada blog ini:
  1. Masuk ke menu administrator Blogger dan klik di tab 'Layout'
  2. klik di 'Edit HTML'
  3. Nyalakan pilihan 'Expand Widget Templates'
  4. Jangan takut dengan kode yang rumit ini, cari kata '<title><data:blog.pagetitle/></title>', Anda dapat memakai CTRL-F di firefox.
  5. Ganti bagian tersebut dengan:
    <b:if cond="'data:blog.pageType">
    <title><data:blog.title/></title>
    <b:else>
    <title><data:blog.pagename/></title>
    </b:else></b:if>
  6. Jika Anda tetap ingin memunculkan nama blog Anda dibelakan judul Artikel, ganti baris ke 4 dengan:
    <title><data:blog.pagename/> | <data:blog.title/></title>

Sekarang judul blog Anda telah optimal untuk Google.

Selain dari judul blog, Anda dapat juga menambahkan meta tag. Gunanya apa? Beberapa mesin pencari lain dan direktori menggunakan meta tag untuk mengetahui apa isi dari website tersebut. Jika tidak Ada meta, maka mereka akan kesulitan mendaftarkan blog Anda. Meta yang dapat ditambahkan ada 2 yaitu meta descriptions dan meta keywords. Meta description berisi tentang keterangan blog Anda secara singkat. Meta Keywords berisi kata kunci blog Anda.

Cara menambahkan meta tags cukup mudah:
  1. Cari bagian akhir judul blog yang tadi Anda ubah, '</b:if>'
  2. Tambahkan beberapa baris kode dibawah ini:
    <b:if cond='data:blog.url=="http://myurl.blogspot.com/"'>
    <meta content='DESKRIPSI BLOG ANDA' name='description'/>
    <meta content='KATA KUNCI BLOG ANDA' name='keywords' />
    </b:if>
  3. Jangan lupa mengganti myurl dengan alamat blog Anda, Kemudian ubah bagian DESKRIPSI BLOG ANDA dan KATA KUNCI BLOG ANDA. Anda dapat mengisi beberapa kata kunci diselingi dengan tanda koma (,). Jangan mengisinya dengan kata kunci yang tidak sesuai dengan blog Anda atau terlalu banyak mengisinya sehingga dianggap spam oleh mesin pencari.
Itu adalah tips untuk memaksimalisasi blogger, mudah2an membantu
  • Stumble This
  • Fav This With Technorati
  • Add To Del.icio.us
  • Digg This
  • Add To Facebook
  • Add To Yahoo

4 comments:

  1. mantab gan tp blog aq g tak pasang meta tag

    mampir yah ke blog aq

    ReplyDelete
  2. Saya sudah pernah dengar cara ini. Kelemahannya adalah jika anda mau mengoptimalkan semua posting maka script html anda akan panjang sekali dan jadinya tambah berat untuk diload. Itu sih pendapat saya...

    ReplyDelete
  3. Maaf, uda ak coba sesuai petunjuk diatas, tapi begitu ak view blog/masuk keblog malah diatas mucul TEMPLATE ERROR: LHS of numeric is null before 19 in 'data:blog.pageType. Emang tidak pengaruh apa2 tp cukup menganggu pandangan. Gimana caranya normalkan kembali agar error itu tidak muncul lagi?
    Makasi sebelumya

    ReplyDelete

Silakan isi komentar atau Pertanyaan Anda disini. Tentu saja dofollow, lumayan nambah backlink buat blog Anda tapi plz jangan ngejunk atau spam. Komen akan saya moderasi dan yang menarik dijamin akan saya approve. Thanks.

Web Hosting Indonesia Get Chitika Premium